Direktur Utama PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI), Sunarso mengungkapkan dua sahabat yang membuat perusahaannya bisa mendulang kinerja cemerlang.
“Alhamdulilah kita selalu didampingi dengan si untung dan si selamat. Sepanjang Januari hingga Desember 2022 BRI Grup berhasil mencatatkan keuntungan bersih Rp 51,4 triliun,” ucap Sunarso dalam press conference Rapat Pemegang Usaha Tahunan Tahun 2023, Senin (13/3/2023).
Menurutnya rekor untung tersebut tak lepas dari strategic response yang tepat menghadapi tantangan. Adapun kunci bottom line kinerja efisiensi peningkatan fee based income dan kemampuan recovery rate dari portfolio yang diraih
“Laba BRI selama setahun naik 51,4% dan digunakan untuk dibagikan dalam bentuk dividen sebesar 85%, nominalnya Rp 43.393.765.613.509,” ujar Sunarso dalam press conference Rapat Pemegang Usaha Tahunan Tahun 2023, Senin (13/3/2023).
Nilai tersebut setara dengan Rp 288 per lembar. “Hal ini merupakan bukti nyata BRI merupakan bank rakyat, berbisnis dengan rakyat diproses dengan cara-cara yang cocok dengan rakyat kalau untung meskipun besar, jangan cuma nyari untung tapi nyari slamet. Alhamdullilah kita untung dan slamet dan dikembalikan kepada rakyat melalui pemerintah,” lanjut Sunarso.